Usai Dilantik Langsung Urusi Banjir

Kamis, 16 Desember 2010

BANDUNG (Suara Karya): Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan meminta Bupati dan Wakil Bupati Bandung periode 2010-2015, Dadang M Naser dan Deden Rumaji, dapat memberikan perhatian khusus pada masalah banjir akibat meluapnya Sungai Citarum.
Gubernur Ahmad Heryawan menyatakan itu pada pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Bandung hasil Pilkada 2010, Dadang Naser-Deden Rumaji, Rabu (15/12), di Soreang. "Penanggulangan banjir harus menjadi prioritas tersendiri bagi bupati dan wakil bupati terpilih," katanya.
Ahmad Heryawan menyatakan percaya kepada Bupati dan Wakil Bupati Bandung usungan Partai Golkar, Dadang Naser-Deden Rumaji, akan menjalankan tugas dengan baik sesuai dengan amanah yang diberikan. Kecuali itu, dia pun menyatakan berterima kasih kepada KPU Kabupaten Bandung yang sudah melakukan pemilukada dengan lancar.
"Setelah melalui beberapa tahapan, alhamdulillah, semua berjalan lancar. Selamat kepada pasangan Dadang dan Deden dan terima kasih kepada KPU serta semua pihak yang sudah melakukan pemilukada dengan baik," kata Heryawan.
Hadir dalam pelantikan itu Kapolda Jawa Barat (Jabar) Irjen Pol Suparni Parto, Ketua DPRD Jabar Irfan Suryanegara, Ketua DPRD Kota Bandung Erwan Setiawan, Sekda Kota Bandung Edi Siswadi, dan beberapa pejabat lainnya. Pelantikan Dadang-Deden juga dihadiri para tamu undangan dari berbagai elemen masyarakat, sehingga memaksa panitia memasang layar televisi 29 inci agar mereka dapat menyaksikan jalannya acara pelantikan.
Usai prosesi pelantikan, pasangan Bupati/Wakil Bupati Bandung, Dadang/Deden, langsung mengunjungi beberapa titik banjir di daerah itu, antara lain di Kecamatan Baleendah, Dayeuhkolot, dan di Kecamatan Bojongsoang. (Agus Dinar)
Share:

1 komentar:

  1. hah urusin banjir ?
    masa sih ??
    mendengar keluhan dari warga daerah setempat(khususnya sayati) dan daerah yang mempunyai tanggul sungai / selokan yang setiap tahun terkena banjir
    bahkan sudah PULUHAN TAHUN terkena banjir

    ketika di tanya ke beberapa tempat,
    "Ini Bupati nya gak pernah nengokin ke sini ia ?"
    mereka jawab
    "Boro-Boro mas,lurah nya ajah gak keliatan BATANG HIDUNGNYA"
    ini pejabat2 kaya pada kemana sih ?
    apa ini yang namanya mengayomi rakyat ?
    inget ANDA DI PILIH KARENA RAKYAT !
    TUGAS ANDA SEBAGAI BUPATI / PEJABAT ITU GAK CUMAN NGURUSIN DUIT SAMA BANJIR AJA IA,MASIH BANYAK TUGAS ANDA.. !!

    Daerah kopo adalah jalur utama yang di lalui untuk masuk ke wilayah KABUPATEN BANDUNG
    untuk saat ini saya kagumi pemerintah setempat dengan kerja keras nya
    sehingga membuat jalan yang di lalui terdapat LUBANG BESAR DI JALAN DAN BANYAK MENIMBULKAN CELAKA,MACET,KADANG BANJIR
    sangat salut sekali dengan usahanya mereka !!!!
    pernah saya melihat beberapa warga yang menutupi lubang2 di jalan2 tersebut
    saat di tanya,dana nya dari mana,
    mereka menghibahkan pengasilan dana mereka sendiri
    GAK ADA DANA DARI PEMERINTAH
    PADA KEMANA WOOIIII
    GAK MALU IA PAK ? SAMA ORANG2 PENTING YANG PULANG PERGI LEWAT KE SITU ??
    kalau seperti ini terus,lebih baik kita HAPUS para WAKIL KABUPATEN /KOTA BANDUNG saja

    Tolong Di publish komentar nya ia mas,untuk mendukung aspirasi dari warga daerah setempat
    Terima kasih ..

    BalasHapus

Maps

Pengikut