Puluhan Warga Ciheulang Masih Membereskan Rumah


SOREANG, (PRLM).- Puluhan warga masih membereskan sisa-sisa hancurnya rumah mereka di Desa Ciheulang Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung, yang Senin (15/10) kemarin terkena puting beliung.
"Yah kita sedang membereskan saja, karena angin kemarin merusak hampir semua rumah warga," kata Ade (20) warga sekitar di lokasi kejadian, Selasa (16/10).
Dari pemantauan "PRLM", hampir semua rumah di daerah tersebut memang mengalami kerusakan, namun ada yang parah dan lainnya rusak ringan.
“Datangnya angin puting beliung secara tiba-tiba. Angin mulanya datang dari dekat pabrik yang berada di wilayah Desa Serang Mekar. Kemudian angin maju ke arah pemukiman warga padat penduduk dengan berputar-putar selama 5 menit," kata Yandri (30) warga Desa Ciheulang Kecamatan Ciparay, Selasa (16/11).
Yandri mengatakan, dengan kejadian tersebut tidak hanya rumah warga yang hancur, namun angin puting beliung itu juga menghancurkan lahan perkebunan milik warga. Ini adalah musibah yang kesekian diderita oleh warga Ciheulang.
Hal senada disampaikan Apri (68). Menurut dia, musibah yang sama pernah terjadi pada tahun 1979. Namun pada saat itu, angin puting beliungnya menewaskan beberapa warga. "Kejadian yang sama terulang kembali saat ini, akan tetapi syukur Alhamdulillah tidak ada korban yang meninggal dunia akibat angin puting beliung ini," kata Apri.
Apri memaparkan bahwa kejadian tersebut, terjadi sangat cepat. "Ketika angin berputar-putar, saya spontan merangkul tiga cucu saya yang masih kecil. Untuk melindungi ketiga cucu saya itu dari bahaya," katanya.
Apri mengalami luka ringan yakni luka goresan di kaki akibat seng yang berterbangan dan tertimpa genteng rumah.
Sementara itu rumah milik warga lainnya yang mengalami kerusakan berat adalah rumah milik Oom Komariah (60).
Oom mengaku masih tidak percaya atas apa yang telah terjadi pada rumah miliknya. Hal ini disebabkan pada saat kejadian, ia sedang didalam rumah. Ketika angin berputar disekitar rumahnya, ia langsung keluar menyelamatkan diri dan meninggalkan rumah.
"Saat ini rumah saya hancur dan hanya tersisa barang-barang yang juga rusak karena kejadian itu, atap genting rumah saya berterbangan dan seng-seng juga ikut berterbangan, kondisi rumah saya rusak berat," kata Oom.
Ia berharap pemerintah Kabupaten Bandung untuk secepatnya memberikan bantuan terhadap warga yang mengalami korban angin puting beliung.
Sementara itu saat dimintai keterangan, Kepala Desa Ciheulang Iyam Maryam mengatakan bahwa tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun jumlah rumah rusak mencapai 168 buah. Dalam kejadian tersebut, sedikitnya 3 rumah milik warga kondisnya rusak berat, sedangkan dua lainnya mengalami kerusakan kategori sedang dan ratusan lainnya mengalami kerusakan ringan.
"Ketiga rumah yang mengalami kerusakan kategori berat adalah rumah milik Misbah (55), Alo (40) dan Iam (50). Ketiganya merupakan warga kampung Babakan Cipasung RT 05 RW 06 Desa Ciheulang Kecamatan Ciparay," ujarnya.
Iyam memaparkan bahwa hingga saat ini pihak pemerintah Desa dengan Muspika masih tetap siaga satu. Hal ini untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, seperti pencurian harta benda misalnya. "Petugas siskamling siaga penuh di lokasi kejadian selama 24 jam, saya khawatir ada warga yang kemalingan karena kondisi di sini sedang karut marut," ujarnya. (A-211/A-147)***
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Maps

Pengikut